Mungkinkah Kapal Selam Legenda Perang Dingin ini Kembali?

Mungkinkah Kapal Selam Legenda Perang Dingin ini Kembali?

Kapal Selam Kelas Alfa
Kapal Selam Kelas Alfa

Seperti pembangunan pesawat, fokus dari teknologi kapal selam saat ini adalah bagaimana menjadikan mereka tidak bisa terdeteksi yang berarti kapal selam harus dibangun setenang mungkin. Kapal Selam Kelas Alfas memang tidak tenang, tetapi setidaknya bila menggunakan kecepatan sebagai keunggulan mereka. Kapal ini dikenal cukup berisik dan bisa dideteksi dari ratusan bahkan ribuan mil jauhnya oleh stasiun dan kapal selam AS.

Dengan demikian, Rusia harus mampu mengatasi masalah ini untuk memberikan kecepatan kapal bawah air baru nanti unggul atas saingan potensial yang lebih tenang. Tetapi jika kecepatan dibuat moderat atau lebih lambat untuk menjaga agar lebih sulit terdeteksi berarti harus memperbaharui desain Kelas Alfa agar bisa bersaing dengan desain kapal selam nuklir agar bisa menjaga jenis taktik yang relevan dan fleksibel.

Sebagai contoh kapal selam kelas Yasen milik Rusia yang relatif baru. Kapal selam serangan cepat nuklir Rusia ini mengambil pendekatan yang lebih seimbang untuk kecepatan, persenjataan, ukuran awak, biaya dan keheningan.

Apakah Rusia benar-benar akan membangun lagi kelas Alfa? Tentu masih menjadi perdebatan. Jika melihat fakta Rusia saat ini saja masih mengalami kesulitan untuk bisa membeli senjata super yang tengah mereka bangun dan uji maka, memasukkan kapal selam kelas Alfa dengan desain baru ke dalam produksi adalah sesuatu yang berat.

Hanya saja, karena peperangan kapal selam adalah fokus utama dari rencana kebangkitan angkatan laut Rusia, hal itu tetap sangat mungkin.