Kapal selam Rusia selalu menjadi kekuatan yang harus diperhitungkan. Negara ini diperkuat dengan kapal selam yang layak dimasukkan dalam jajaran terbaik di dunia.
Mereka akan menjadi kekuatan utama Rusia baik dalam bertahan maupun dalam menyerang. Kemampuan mereka untuk mengendap-endap dengan senyap di bawah gelombang serta senjata yang mematikan menjadikan kapal selam Rusia layak diwaspadai oleh siapapun.
Zvezda TV telah mengumpulkan daftar lima kapal selam bersenjata paling tangguh dan paling terpercaya di Rusia. Apa saja? Mari kita lihat

Shchuka-B
Dalam daftar pertama ada kapal selam Project 971 Shchuka-B yang oleh NATO disebut sebagai Akula. Shchuka-B merupakan kapal selam multirole generasi ketiga yang diperkenalkan pada tahun 1984. Kapal selam ini dirancang untuk melindungi kapal permukaan dan memburu serta menghancurkan kapal selam musuh.
Selain membawa delapan tabung torpedo, yang mampu meluncurkan rudal konvensional dan rudal nuklir, serta peluncur rudal, Akulas juga memiliki tingkat kesenyapan tinggi.

Paltus dan Varshavyanka
Berikutnya adalah kapal selam Project 877 Paltus (Halibut) dan kapal selam diesel-listrik 658 kelas Kilo Varshavyanka, yang merupakan kapal paling senyap di kelasnya.
Varshavyanka, yang dijuluki oleh NATO sebagai “Black Hole”, dirancang untuk menjadi menemukan dan menghancurkan kapal selam musuh sebelum mereka tahu keberadaannya.
Sama seperti Paltus, Varshavyanka dipersenjatai dengan enam torpedo 533 mm. Kapal selam ini juga membawa rudal jelajah Kalibr-PL, yang mampu mencapai target dari jarak sekitar 2.000 mil.
Ada sejumlah kapal selam Paltus dan Varshavyanka yang saat ini beroperasi di Aljazair, Vietnam, India dan China.