Sejak 2004, Amerika Serikat telah melakukan serangan drone di Timur Tengah, Asia dan Afrika. Tidak jarang serangan dilakukan di negara yang tidak berstatus perang dengan Amerika.
Para pemimpin negara tersebut mengakui telah membunuh ribuan orang, banyak di antara mereka adalah perempuan dan anak-anak yang tidak bersalah. Tetapi laporan terakhir menyebutkan 80 persen serangan pesawat tak berawak tidak tidak dilaporkan oleh pejabat.
Laporan Columbia Law School Human Rights Clinic dan Sana’a Center for Strategic Studies mencatat serangan drone semakin meningkat. Sejak Donald Trump mulai menjabat, serangan pesawat tidak berawak per bulan telah meningkat hampir empat kali dibanding era Obama.
Yaman telah menjadi target umum operasi ini, dengan setidaknya 11 serangan menghantam negara tersebut pada Juni 2017, bersamaan dengan 81 serangan terselubung lainnya oleh pasukan AS.
Angka tersebut hanya mewakili apa yang dapat dikonfirmasikan secara meyakinkan. Namun kegagalan Amerika memberikan informasi yang komprehensif mengenai serangan tersebut membuat tidak mungkin untuk memahami keseluruhan cakupan program juga dampaknya terhadap warga sipil.
“Selama bertahun-tahun, satu-satunya cara kita mengetahui sesuatu tentang serangan individu adalah dari laporan media atau pernyataan individu tentang serangan dari pejabat pemerintah. Ketika kita berbicara tentang pengakuan resmi, kita berbicara tentang informasi spesifik tentang serangan individual, itulah yang penting bagi orang-orang yang pernah merasakan orang yang dicintai terbunuh,” komentar Alex Moorehead dari Lembaga Hak Asasi Manusia Sekolah Hukum Columbia.
Di bawah kepemimpinan Barack Obama, AS mengakui membunuh sekitar 3.138 dengan sebagian di antara mereka adalah perempuan dan anak-anak yang tidak bersalah di negara-negara seperti Pakistan, Somalia dan Yaman. Namun laporan tersebut menunjukkan bahwa jumlah korban jauh lebih tinggi. Biro Investigasi Journalisme memperkirakan kematian warga sipil mencapai ratusan, sementara pejabat pemerintah mengklaim jumlahnya ‘hanya’ puluhan.
Laporan tersebut dengan keras mengecam kebijakan AS mengenai “serangan tanda tangan” – di mana individu dibunuh berdasarkan status mereka sebagai “pria usia militer”.
Pendekatan pembunuhan yang sembarangan ini telah menghasilkan pembantaian di pesta pernikahan, pemakaman, dan pertemuan komunal lainnya. Terlepas dari insiden semacam itu, Trump telah berjanji untuk melonggarkan standar penargetan operator pesawat tak berawak, mau tidak mau menempatkan warga sipil dalam bahaya yang lebih besar lagi.
Ada juga perbedaan nyata dalam perlakuan terhadap warga sipil Barat yang tidak bersalah yang terbunuh dalam serangan tak berawak dan warga sipil pribumi yang tidak bersalah. Dalam sebuah serangan 2016 di Pakistan yang membunuh orang Amerika Warren Weinstein dan Giovanni Lo Porto dari Italia, kedua pekerja sosial, keluarga mereka menerima permintaan maaf penuh dan kompensasi dari pemerintah Amerika. Tetapi korban yang bukan warg Amerika atau barat tidak mendapat perlakuan sama seperti permintaan maaf dan kompensasi.
Dalam program super rahasia ini, sulit bagi organisasi hak asai manapun di dunia untuk mendokumentasikan tingkat kampanye sepenuhnya. Karena tidak memiliki kemampuan untuk memastikan rincian kasus.
Yaman menyajikan masalah tertentu, sebagaimana yang ditunjukkan oleh Journal of Investigative Journalism di lapangan. Meski organisasi tersebut menerbitkan data paling rinci yang tersedia mengenai serangan pesawat tak berawak, juru bicara lembaga tersebut menjelaskan pemantauan di Yaman menghadirkan tantangan tertentu, karena CIA, pasukan khusus Amerika, angkatan udara Yaman serta koalisi Arab anti-Houthi telah melakukan serangan seperti ini.
Dengan demikian, seringkali tidak jelas siapa yang bertanggung jawab atas serangan atau bahkan apakah itu itu pesawat berawak atau pesawat tak berawak .
“Program pesawat tak berawak di Yaman telah menimbulkan banyak kematian warga sipil yang belum diselidiki, diakui, atau bahkan dipertimbangkan oleh pemerintah Amerika. Dalam beberapa kasus, pesta pernikahan menjadi sasaran, yang mengakibatkan banyak kemarahan publik. Orang-orang menuju Amerika Serikat dan telah membantu perekrutan ke al-Qaeda, ” kata penulis laporan Waleed Alhariri, Direktur Kantor Pusat Sana’a Center AS sebagaimana dikutip Sputnik Rabu 14 Juni2017.
Baca juga: