More

    Amerika: Bomber Kami di Eropa Untungkan Rusia, Maksudnya?

    on

    |

    views

    and

    comments

    Amerika Serikat mengakui pengerahan tiga jenis pembom mereka ke Eropa sebagai sebuah unjuk kekuatan. Selain itu keberadaan tiga pesawat ini juga memberi keuntungan pada Angkatan Udara Rusia.

    Meski Komandan Angkatan Udara ke-3 AS Letnan Jenderal Richard M. Clark mengatakan penyebaran B-2, B-52 dan B-1B sebagai unjuk kekuatan tetapi tidak untuk menanggapi ancaman spesifik apapun.

    “Tidak ada ancaman nyata yang mendorong penyebaran ini. Kami tidak mencoba menanggapi ancaman tertentu, kami hanya mencoba menanggapi ancaman yang mungkin terjadi,”  kata Clark Senin 12 Juni 2017.

    Pada hari Jumat, Komando Eropa AS mengatakan dua pembom stealth B-2 tiba di Inggris untuk deterrence operations, bergabung dengan pembom strategis B-52 Stratofortress dan Lancer B-1 yang saat ini dikirim ke pangkalan Angkatan Udara Inggris di Fairfield.

    Berbicara dari Fairfield, di mana pangkalan Angkatan Udara  Inggris berada, Clark mengatakan kepada wartawan bahwa penempatan tersebut merupakan demonstrasi kekuatan.

    Dia menjelaskan bahwa pembom akan berpartisipasi dalam latihan multinasional seperti Arctic Challenge, Sabre Strike dan BALTOPS untuk menunjukkan bahwa mereka dapat berkumpul setiap saat.

    “Mereka [pembom] tidak dipersenjatai, mereka benar-benar mengikuti misi pelatihan, dan tidak ada komponen penembakan untuk latihan,” kata Clark  kepada wartawan dalam sebuah jumpa pers.

    Kedatangan pembom Amerika juga akan memberikan keuntungan kepada pesawat Angkatan Udara Rusia untuk mendapatkan latihan tambahan tambahan termasuk dalam hal pencegatan. Tetapi semua harus  dilakukan dengan aman dan professional.

    “Dalam beberapa hal, saya pikir ini menguntungkan kedua kru untuk dapat bekerja  dan menawarkan beberapa tingkat pelatihan,” kata Clark lagi.

    Dia mengatakan bahwa pencegatan adalah praktik umum dan awak udara Amerika dan Rusia yang harus dilatih. Pencegatan baru-baru ini berlangsung aman dan profesional dan belum menimbulkan bahaya bagi awak AS atau Rusia. “Selama mereka tetap seperti itu, ini tidak akan menjadi masalah,” kata Clark.

    Pada hari Jumat, juru bicara Departemen Pertahanan AS Kapten Jeff Davis mengatakan bahwa Rusia melakukan pencegatan rutin dan aman pada pesawat AS di atas Laut Baltik selama latihan militer BALTOPS.

    Pembom B-1 dan B-52 akan dikerahkan selama sekitar tiga minggu untuk latihan, sementara B-2 akan berada di daerah itu untuk waktu yang lebih singkat.

    Baca juga:

    Bomber Nuklir Rusia vs Amerika, Hebat Mana?

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this