More

    Pilot Kurus Akhirnya Boleh Terbangkan F-35A

    on

    |

    views

    and

    comments

    Angkatan Udara Amerika Serikat telah mencabut pembatasan penerbangan pada pilot F-35A yang memiliki berat badan ringan menyusul pengembangan dan pengujian perbaikan kursi ejeksi Martin-Baker US16E yang digunakan jet tempur siluman tersebut.

    Pencabutan mulai dilakukan Senin 15 Mei 2017.  Brigjen Scott Pleus, Direktur Integrasi F-35 Angkatan Udara Amerika sebagaimana dilaporkan Defense News mengatakan perbaikan mencakup  pengaturan baru untuk pilot dengan berat badan ringan dan panel pendukung kepala serta  perubahan  helm buatan Rockwell Collins untuk mengurangi bobotnya.

    Tidak ada pilot dengan berat badan di bawah 136 pound yang diperbolehkan terbang dengan F-35A sejak tahun 2015, saat pengujian menunjukkan tingkat risiko cedera kepala atau leher bagi pilot kurus.

    “Gabungan dari  perubahan ini mengurangi risiko pada pilot ringan dalam kecepatan tinggi dan kecepatan rendah dan membuat pelepasan F-35 paling aman dari yang teraman di seluruh persediaan kami,” kata kata Pleus kepada wartawan. Dia  menambahkan bahwa pesawat tersebut sekarang akan terbuka untuk semua pilot dengan berat antara 102 hingga 245 pound.

    “Kami telah melakukan pengujian ketat terhadap semua konfigurasi baru, dan jelas bahwa kombinasi helm ringan kami, penundaan kecepatan pembukaan parasut dan pegangan helm pilot dengan panel penopang kepala telah memperbaiki keselamatan secara signifikan dari kursi.  Sekitar  107 pesawat F-35A akan dilakukan perbaikan  sekitar bulan Desember atau Januari.

    Angkatan Udara Amerika bermaksud untuk menerbangka pilot kurus pertamanya untuk latihan  pada akhir 2017, dan mereka bisa mulai terbang  tahun 2018.

    Baca juga:

    https://www.jejaktapak.com/2016/09/24/bagaimana-sejarah-dan-cara-kerja-kursi-pelontar/

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this