More

    Amerika Mungkin akan Kirim Patriot ke Perbatasan Rusia

    on

    |

    views

    and

    comments

    Menteri Pertahanan James Mattis menilai keputusan Moskow untuk menempatkan sistem rudal mereka di  dekat negara-negara Baltik menjelang latihan militer Rusia-Belarusia yang akan berlangsung. Pejabat tersebut menyarankan agar Amerika dapat menjawab langkah Moskow itu dengan mengirim rudal mereka ke wilayah tersebut.

    Selama perjalanan pertamanya ke Baltik, Mattis bertemu dengan Presiden Lithuania Dalia Grybauskaite untuk membahas peran NATO yang semakin meningkat di wilayah tersebut dalam menghadapi apa yang oleh anggota aliansi  anggap sebagai agresi militer Rusia.

    Dalam sebuah konferensi pers pada  Rabu 10 Mei 2017, Mattis ditanya tentang penumpukan rudal Rusia di perbatasan balistik. “Setiap penumpukan seperti itu hanya akan mengakibatkan mendestabilisasi,” kata Mattis sebagaimana dilaporkan Reuters.

    Sementara pejabatAmerika yang  dikutip oleh Associated Press dan Reuters mengatakan bahwa Amerika berencana menginstal sistem pertahanan rudal Patriot untuk menjawab pergerakan Moskow. Namun  Mattis menolak berkomentar secara langsung tentang hal itu.

    Mattis mengatakan bahwa Amerika “hanya akan menggunakan sistem pertahanan untuk memastikan bahwa kedaulatan dihormati. Sistem spesifik yang kami bawa adalah yang kami anggap perlu,” katanya.

    “Kami membutuhkan semua sarana pertahanan dan pencegahan yang diperlukan, dan itulah yang akan kami putuskan bersama,” kata Grybauskaite, menurut Reuters.

    Di tengah benturan kepentingan politik dan militer antara NATO dan Rusia, Washington  tahun lalu menyerukan  pembentukan empat kelompok pertempuran multinasional besar di dekat perbatasan negara-negara Baltik (Estonia, Latvia dan Lithuania) dan Polandia.

    Negara-negara ini dan sekutu Barat lainnya telah menyatakan keprihatinannya atas ekspansi militer dan politik Moskow di Eropa, terutama setelah aneksasi Crimea pada tahun 2014 dari  Ukraina.

    Rusia mengklaim bahwa NATO-lah yang telah mengancam perdamaian di wilayah tersebut. Moskow menanggapi penyebaran kekuatan NATO,  mencakup ribuan tentara lokal dan asing yang disertai persenjataan berat, dengan memperkuat pertahanan perbatasannya  serta mengirim  rudal  nuklir Iskandae ke perbatasan Baltik.

    Baik NATO maupun Rusia juga mengadakan latihan militer secara paralel yang semakin meningkatkan ketegangan.

    Baca juga:

    Patriot Vs S-400; Pertarungan Dua Predator

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this