Rusia Bangun Kapal Selam Nuklir dengan Kemampuan Unik
sputnik

Rusia Bangun Kapal Selam Nuklir dengan Kemampuan Unik

Russian Advanced Research Fund dan Rubin Central Design Bureau untuk Marine Engineering mengembangkan sebuah proyek untuk membangun kapal selam bertenaga nuklir dengan kemampuan unik. Tetapi kapal ini tidak akan membawa senjata karena akan digunakan untuk survei seismis.

Chief Designer Rubin Yevgeny Toporov mengatakan kepada Izvestia  Rabu 3 Mei 2017 mengatakan kapal selam ini akan jauh lebih murah dibandingkan dngan kapal selam tempur.

“Kapal ini akan menelan biaya 60% lebih sedikit dari kapal selam tempur,” kata Toporov. “Kami tidak memiliki persenjataan di dalamnya,” katanya. Dia menambahkan kapal selam ini tidak akan ada analognya di seluruh dunia.

Kapal selam pemindai adalah  kapal selam bertenaga nuklir  yang memiliki sejumlah perbedaan dari kapal selam perang. Sebagai fitur utamanya, kapal memiliki sayap sensor seismik khusus yang tersembunyi dalam keadaan tidak beroperasi antara lambung kapal luar dan dalam kapal selam.

Ketika beroperasi mereka akan membuka dan kemudian mampu memindai area  ratusan meter persegi. Sensor kapal selam memungkinkannya untuk  melihat apa yang ada di bawah  dasar laut dan mengembangkan model tiga dimensi.

Head of the Fund’s Project Group for Physical and Technical Research Viktor Litvinenko mengatakan kepada Izvestia, kapal selam secara khusus akan terlibat dalam pencarian sumber daya alam.

Menurut surat kabar tersebut, kapal selam akan memiliki bobot pemindahan tidak kurang dari 14.000 ton, daya jelajah 90 hari dan 40 awak. Kapal akan mampu menyelam hingga kedalaman 400 meter.

Baca juga:

5 Kapal Selam Rusia Paling Berbahaya