Pertama Terjadi, Kapal Izumo Jepang Melindungi Kapal Amerika
Izumo

Pertama Terjadi, Kapal Izumo Jepang Melindungi Kapal Amerika

Kapal terbesar milik Jepang Izumo akan meninggalkan pelabuhan induk Yokosuka, sebelah selatan Tokyo, pada hari Senin 1 Mei 2017 ini untuk bergabung dan mengawal serta melindungi kapal pasokan Amerika Serikat  ke Pasifik barat.

Harian Asahi Shimbun  dan Jiji Press mengutip sumber pemerintah yang tidak disebutkan namanya melaporkan Minggu 30 April 2017 pengiriman ini akan menjadi yang pertama di luar latihan, kapal Jepang melindungi armada Amerika setelah Perdana Menteri Shinzo Abe memperluas kemampuan militer negara tersebut pada tahun 2015.

Kapal pasokan Amerika tersebut diperkirakan akan mendukung armada angkatan laut Amerika di Pasifik, termasuk kapal induk USS Carl Vinson, yang tetap siaga tinggi memantau pergerakan Korea Utara.

Pejabat angkatan laut Jepang menolak untuk mengomentari laporan tersebut. Awal pekan ini, Kapal Induk Amerika Serikat  memiliki latihan gabungan dengan angkatan laut Jepang. USS Carl Vinson tiba di Laut Jepang dan memulai latihan gabungan dengan angkatan laut Korea Selatan pada hari Sabtu 29 April 2017, beberapa jam setelah Korea Utara meluncurkan rudal balistik.

Media pemerintah Korea Utara mengatakan militer Korea Utara mampu menenggelamkan kapal induk Amerika dengan satu serangan rudal saja.

Peluncuran rudal terbaru itu dilaporkan gagal dan rudal meledak beberapa detik setelah diluncurkan.

Presiden AS Donald Trump,  memperingatkan sebuah “konflik besar” dengan rezim  Kim Jong-Un dan  mengatakan bahwa tes terakhir ini sebagai penghinaan ke China – sekutu utama Korea Utara.

“Korea Utara tidak menghormati keinginan China dan Presiden yang sangat dihormati saat meluncurkan rudal hari ini. Buruk! “tulis Trump di akun Twitter-nya.

Baca juga:

https://www.jejaktapak.com/2017/03/14/izumo-kapal-apa-ini-sebenarnya-benarkah-kapal-induk-yang-menyamar/