10 Kejadian Gila Seputar Perang Dunia II

10 Kejadian Gila Seputar Perang Dunia II

Perang Dunia II merupakan salah satu perang terbesar dalam sejarah modern manusia. Perang yang telah mengakibatkan jutaan orang meninggal dunia dan diakhiri dengan dua hal tragis yakni tewasnya Hitler dengan cara minum sianida yang diikuti menyerahnya Jerman, dan dijatuhkannya bom nuklir di Hirosima dan Nagasaki yang membuat Jepang harus mengangkat bendera putih.

Tetapi di balik banyak kejadian mengerikan, terdapat hal-hal yang bisa dikatakan unik dan gila. Dan ini adalah 10 di antaranya

pd ii

Ada seorang tentara Jepang, bernama Hiroo Onada, yang tidak menyerah sampai 29 tahun setelah Perang Dunia II. Dia baru menyerah pada tahun 1974.

pd ii 2

Seorang pria Jepang, Tsutomu Yamaguchi, selamat dari bom atom Hiroshima dan Nagasaki pada Perang Dunia II.

pd ii 3

Sersan Nicholas Alkemade, seorang penembak belakang di Avro Lancaster RAF selamat meski jatuh dari 18.000 kaki (5.500 m) tanpa parasut! Dia hanya mengalami kaki terkilir.

pd ii 4

Emil Hacha, yang pada tahun 1939 menjadi Presiden Cekoslowakia, menderita serangan jantung setelah ia diberitahu oleh Hitler & Göring akan membom ibukota jika ia tidak bekerja sama.

pd ii 5

Agen ganda Spanyol, Joan Pujol Garcia, menerima medali dari kedua belah pihak selama Perang Dunia II. Dia menerima Eisernes Kreuz II. Klasse dari Jerman dan Member of the Order of the British Empire dari Inggris.

NEXT