More

    10 Fakta Bomber Tempur Su-24

    on

    |

    views

    and

    comments

    Meski telah memiliki Su-34 yang lebih canggih, jet tempur bomber Su-24 masih menjadi andalan bagi Rusia. Pesawat ini memegang peran penting ketika Moskow memutuskan untuk menggelar operasi militer di Suriah untuk menghancurkan ISIS dan pemberontak.

    Sukhoi Su-24, menjadi salah satu pesawat pesawat yang diandalkan Rusia dalam melakukan misi serangan udara di Suriah.

    Pesawat yang lahir di era Perang Dingin ini memainkan peran penting dalam kekuatan udara Rusia. Dan berikut 10 fakta menarik mengenai salah satu pesawat militer Rusia yang paling sering digunakan ini.

    1. Segala Cuaca

    head su-24 2Sukhoi Su-24 merupakan pesawat pengebom supersonik yang dapat dioperasikan dalam segala jenis cuaca, dikembangkan oleh Uni Soviet pada akhir 1960-an hingga awal 1970-an.

    2. Misi ultra-low-level

    su-24Pesawat bermesin dan bekursi ganda ini memiliki sayap geometri variabel yang dirancang untuk melakukan misi serangan ultra-low-level (sangat rendah). Ini merupakan pesawat buatan Soviet pertama yang memiliki sistem navigasi dan serangan digital terintegrasi.

    3. Fence dan Koper

    rusia su-24 flareNATO memberi julukan Fencer bagi pesawat ini, sementara kru Soviet menjulukinya “Chemodan” (Koper) karena keserbagunaan dan persenjataannya.

    4. Sukses Mengkhawatirkan NATO

    rusia su-24Penempatan pesawat ini di Jerman Timur pada 1979 dan kemampuan pesawat yang gemilang menciptakan kekhawatiran bagi Badan Intelijen NATO. Salah satu kekhawatiran Barat didasarkan pada asumsi bahwa Sukhoi ini menggunakan mesin turbofan sehingga jangkauan serangnya sangat luas.

    5. Perang Afghanistan

    su-24 lagiAngkatan Udara Soviet menggunakan sejumlah Su-24 di Afganistan pada 1984, dan pesawat kembali dikerahkan ke medan tempur dalam konflik di Chechnya pada 1990-an.

    6. Masih Aktif di Banyak Negara
    Teknisi merawat Su-24 Rusia di lapangan udara dekat Latakia.
    Teknisi merawat Su-24 Rusia di lapangan udara dekat Latakia.

    Sukhoi Su-24 masih aktif digunakan di Aljazair, Angola, Azerbaijan, Belarus, Iran, Kazakhstan, Libya, Suriah, Ukraina, dan Uzbekistan, dan tentunya di Rusia. Pesawat ini juga digunakan oleh Angkatan Udara Irak.

    7. 577 Pesawat

    su-24Rusia mengoperasikan 577 pesawat tipe ini, dan 447 di antaranya digunakan oleh Angkatan Udara Rusia, sementara 130 lainnya digunakan oleh Angkatan Laut Rusia.

    8. Penganggu Rutin Kapal Amerika

    su-24Pesawat ini juga dikenal sebagai penganggu konstan kapal perang Amerika Serikat terutama di Laut Hitam. Beberapa kali Su-24 terbang rendah di kapal penghancur baru Amerika seperti USS Donald Cook yang memunculkan protes keras dari Pentagon.

    9. Modernisasi
    Su-24
    Su-24

    Model pesawat yang ada saat ini, Su-24M dan Su-24MK, tengah menjalankan program modernisasi dan perpanjangan usia penggunaan, termasuk pembaharuan GPS, sistem multifungsi, peta digital, serta persenjataan terbaru seperti misil udara-ke-udara R-73 (AA-11 Archer). Versi terbaru yang dirancang diberi nama Su-24M2.

    10. Inggris Sempat Cemas
    Su-24
    Su-24

    Pada Desember 2014, Kementerian Pertahanan Inggris meninjau rencana pertahanan Kepulauan Falkland menyusul laporan media Inggris bahwa Rusia menawarkan Argentina untuk meminjam 12 pesawat Sukhoi Su-24 sebagai ganti impor makanan seperti daging sapi dan gandum.

    Tabloid harian Inggris The Sun melaporkan bahwa ini adalah bagian dari rencana Argentina untuk merebut kepulauan tersebut dengan dukungan Rusia. Pemerintah Argentina merespons bahwa mereka tak pernah mempertimbangkan’ kemungkinan peminjaman pesawat Rusia.

     

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this