Rusia berencana untuk memasukkan lagi pembom strategis Tu-160 ke garis produksi. Kini Rusia telah menemukan sarang baru untuk melahirkan pesawat baru yang akan dikenal sebagai Tu-160M2 ini
Pabrik pesawat terbang Kazan diperkirakan akan menjadi tempat kelahiran pesawat pembom supersonik generasi baru yang juga dikenal sebagai White Swan alias angsa putih.
Wakil Perdana Menteri Rusia Dmitry Rogozin sebagaimana dilaporkan Sputnik Selasa 25 April 2007 telah mengkonfirmasi bahwa perakitan pembom strategis supersonik yang hebat akan berlangsung di sebuah pabrik pesawat terbang di Republik Tatarstan di Rusia.
Menurut Rogozin, proses pembuatannya sendiri akan ditangani oleh Kazan Aircraft Production Association, karena pabrik tersebut telah berhasil menguasai semua teknik produksi yang dibutuhkan seperti pengelasan elektron titanium.
Sebelumnya, Yuri Slyusar, kepala United Aircraft Corporation (UAC) Rusia, mengumumkan bahwa UAC berencana untuk memproduksi hingga 50 pembom strategis Tu-160M2 yang telah ditingkatkan mulai tahun 2022.

Tu-160 adalah pengebom strategis supersonik terbesar dan terberat yang pernah dibangun dan mungkin pesawat pembom tercepat di dunia yang saat ini digunakan. Pesawat tempur yang dijuluki ‘White Swan’ oleh pilot Rusia dan disebut sebagai ‘Blackjack’ oleh pasukan NATO. Pesawat yang mampu terbang pada kecepatan 2 mach itu mampu melakukan target darat di seluruh dunia dengan senjata konvensional dan nuklir.
Baca juga: