Pada September 2016 tank genap berumur 100. Pada 15 September 1916, tank pertama beraksi di Pertempuran Somme di Prancis.
Tank kemudian melewati sejarah panjang. Keluar masuk pertempuran dengan berbagai desain dan diproduksi banyak Negara. Hingga saat ini perkembangan tank juga belum berhenti meski banyak pihak ragu apakah pertempuran darat jarak dekat masih akan terjadi.
Berikut kita lihat tank-tank paling terkenal di eranya masing-masing.
Little Willie

Sejarah tank dimulai dengan Little Willie, prototipe pertama selesai pada dikembangkan menjadi Mark I. Tank ini dibangun pada musim gugur 1915. Dan tank di atas adalah tank tertua di dunia yang masih hidup sekarang ini.
Renault-FT

Tank ringan Prancis Renault FT yang dikenal sebagai FT-17, secara luas dianggap sebagai salah satu desain tank yang paling berpengaruh dalam sejarah. Tank produksi pertama memiliki persenjataan utamanya dalam menara yang berputar penuh.
Sekitar 3.000 tank Renault FT diproduksi di Prancis, sementara 950 lainnya dibuat di Amerika Serikat. Contoh dalam foto adalah versi buatan Amerika dan saat ini dipamerkan di Museum National Perang Dunia I di Kansas City
Mk V

Tank Mark V Inggris adalah versi upgrade dari Mk IV dan mulai beroperasi pada 1918 dan melihat aksi beberapa bulan sebelum Perang Dunia I berakhir dan kemudian digunakan dalam Perang Saudara Rusia baik oleh tentara Putih dan Merah.
Ini adalah tank berat pertama Inggris yang hanya diperlukan satu orang untuk menjalankannya. Sebanyak 11 tank Mk V bertahan hidup hingga saat ini termasuk yang di atas di Imperial War Museum, London.
M3 Stuart

Tank ringan M3, juga dikenal sebagai Stuart, adalah yang tank pertama Amerika dalam Perang Dunia II untuk melawan musuh dalam perang tank vs tank. Sekitar 170 Stuarts digunakan di Afrika Utara. Tetapi tank ini memiliki senjata kecil yakni meriam 37mm serta tata letak internal yang buruk. Akibatnya tank dikerahkan terutama dalam peran pengintaian.