Seorang kolektor tank di Inggris terkejut ketika dia bersama montirnya membuka salah satu tangki bahan bakar tank miliknya. Tidak di sangka di tangki bahan bakar itu ada emas batangan senilai sekitar US$2,4 juta atau sekitar Rp32 miliar
Tank tersebut milik Nick Mead, seorang kolektor tank dan pemilik Tanks A lot, perusahaan yang menyewakan tank untuk berbagai kepeluan seperti untuk belajar mengemudi hingga aksi film. Mead menemukan tank Type 69 bekas Angkatan Darat Irak ini dijual di eBay,
Mead dan mekaniknya, Todd Chamberlain, kemudian membuka tangki bahan bakar karena menemukan amunisi di bagian tank. Mereka khawatir amunisi yang lain masih tersisa. Seluruh proses direkam dengan kamera
Tetapi tidak disangka mereka justru menemukan lima emas batangan dengan berat sekitar dua belas pound senilai sekitar US$ 2,4 juta. Emas itu diserahkan kepada pihak berwenang, dan Mead telah menyimpan tanda terima di kotak penyimpanan bank.
https://www.youtube.com/watch?v=Z_DYQEGcmUQ
Type 69 adalah salinan China dari tank menengah T-55 Soviet dan dijual dalam jumlah besar untuk Angkatan Darat Irak selama tahun 1980. Type 69 dipersenjatai dengan meriam utama 100 milimeter dan senapan mesin mesin 12,7 milimeter. Desain, pertama kali diperkenalkan pada tahun 1949 dan meski benar-benar telah usang tetapi masih banyak digunakan di beberapa negara dunia ketiga.

Emas ini mungkin bagian dari yang dicuri dari Kuwait ketika pasukan Irak terlibat dalam penjarahan widescale pada negara itu setelah invasi Kuwait Agustus 1990. Enam bulan setelah perang berarkhir, pemerintah Irak mengembalikan 3.216 emas batangan di bawah pengawasan PBB.
“Meskipun tidak ada emasnya, saya tetap senang karena mendapatkan tank yang cantik ini,” kata Mead dilaporkan Daily Mail 9 April 2017.