Ayad al-Jumaili, pria yang diyakini sebagai wakil pemimpin ISIS Abu Bakr al-Baghdadi, dikabarkan tewas dalam serangan udara. Hal itu dilaporkan Televisi pemerintah Irak mengutip intelijen militer Irak Sabtu 1 April 2017.
Jumaili tewas dengan komandan ISIS lainnya dalam serangan yang dilakukan oleh angkatan udara Irak di wilayah al-Qaim, dekat perbatasan dengan Suriah, saluran mengatakan, tanpa memberikan tanggal serangan itu.
Televisi negara menyebut Jumaili sebagai menteri perang dan pemimpin kedua ISIS. Sementara Juru bicara koalisi anti ISIS yang dipimpin AS tidak bisa segera dihubungi untuk komentar oleh Reuters.