More

    Trump Kejar Penjualan F-16 ke Bahrain

    on

    |

    views

    and

    comments

    Pemerintahan Presiden Donald Trump  telah menginformasikan kepada Kongres rencana untuk mengejar penjualan 19 jet tempur Lockheed Martin F-16 untuk Bahrain. Penjualan pesawat dan peralatan senilai sekitar US$5 miliar ini ditahan oleh pemerintahan Obama karena kekhawatiran tentang hak asasi manusia di negara tersebut.

    Sumber kongres yang dikutip Reuters Rabu 29 Maret 2017 mengatakan Pemerintahan Trump telah memisahkan masalah hak asasi manusia dengan transfer senjata.

    Departemen Luar Negeri Amerika Serikat awalnya telah memberi tahu ke Kongres tentang rencana penjualan tersebut pada September tahun lalu atau di era Obama. Tetapi pemberitahuan itu ditarik lagi  karena kekhawatiran bahwa Bahrain tidak membuat menepati janjinya untuk melakukan perbaikan catatan pelaksanaan hak asasi manusia di negara tersebut.

    Anggota Kongres tidak segera bersedia untuk mengomentari apakah mereka akan setuju atau tidak dengan penjualan tersebut.

    Penjualan senilai US$4.86.000.000 itu mencakup 19 pesawat, 23 mesin, radar dan avionic, senjata udara ke udara dan udara ke darat serta peralatan terkait.

    Pemberitahuan terbaru dikirim ke Kongres akan memberikan waktu  40 hari  tinjauan kongres tambahan, jika tidak ada penolakan maka penjualan akan segera dilakukan. Lockheed Martin sendiri tidak mau berkomentar dengan kabar tersebut.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this