Super Hercules Pertama Amerika Tiba di Jepang

Super Hercules Pertama Amerika Tiba di Jepang

Pangkalan Angkatan Udara Amerika di  Yokota Jepang menerima kekuatan baru dengan pengiriman pesawat generasi terbaru dari psawat kargo angkut berat C-130J Super Hercules.  Ini adalah peawat pertama dari  14  Super Hercules yang direncanakan akan dikirimkan untuk  374th Air Wing.

“Pesawat baru, ditugaskan ke 374th AW [Air Wing], akhirnya akan menggantikan  armada C-130H, yang telah bekerja selama hampir 30 tahun,” ujar rilis yang dikeluarkan Pangkalan Senin  Maret 2017. “Transisi ini merupakan bagian dari upaya Angkatan Udara Amerika Serikat  untuk memodernisasi seluruh armada  C-130.”

Penerbang dan Airlift Squadron Loadmaster Alex Lauher menjelaskan bahwa pesawat ini mampu membawa lebih banyak makanan, air dan persediaan pada misi kemanusiaan di masa depan.

Selain membawa muatan berat, Super Hercules bisa terbang  lebih cepat dan lebih tinggi, serta rentang lebih jauh  dengan kecepatan jelajah lebih tinggi. Pesawat juga dapat  lepas landas dan mendarat dalam jarak yang lebih pendek dari model sebelumnya.

Selain menambahkan kapasitas untuk misi bantuan, pesawat dapat melakukan pengisian bakar di udara dan darat, pantauan cuaca, peperangan elektronik, evakuasi medis, SAR, operasi khusus dan misi lainnya.