Polandia sedang mempertimbangkan untuk membeli 14 helikopter militer baik dari Airbus, anak perusahaan Lockheed Martin Sikorsky atau Leonardo-Finmeccanica tahun ini.
Negara anggota NATO ini beusaha mempercepat upaya untuk merombak militer setelah aneksasi Rusia semenanjung Crimea Ukraina dan meningkatkan kekuatan militer dan politik Moskow di wilayah tersebut.
“Kami sedang dalam proses memilih tawaran,” kata Menteri Pertahanan Polandia Antoni Macierewicz konferensi pers Rabu 18 Januari 2017. Dia tanpa mengatakan kapan keputusan akan dibuat. Kementerian pertahanan mengatakan kontrak bisa bernilai US$ 244 juta.
Kementerian juga mempertimbangkan untuk membeli lebih banyak jet tempur F-16 dan tiga kapal selam baru.
Polandia membatalkan kesepakatan awal dengan Airbus pada bulan Oktober untuk membeli 50 helikopter multi peran Caracal setelah negosiasi berkepanjangan.
Sikorsky dan AgustaWestland Leonardo memproduksi helikopter di pabrik di Polandia, masing-masing di Mielec dan Swidnik.
Macierewicz mengatakan Kementerian Pertahanan dapat membeli lebih banyak F-16 dari Amerika Serikat, tergantung pada perjanjian yang diusulkan. Kementerian itu mengatakan Polandia mempertimbangkan untuk membeli 50 sampai 100 pesawat F-16.
Macierewicz juga mengatakan dia berharap Polandia akan menandatangani kontrak pembelian tiga kapal selam pada akhir 2017 atau awal 2018.
Baca juga: