
Indonesia
Indonesia menjadi salah satu Negara di kawasan ini yang secara intensif memodernisasi angkatan bersenjatanya. Negara ini terus dalam proses menerima 24 F-16C / D Block 25 yang telah ditingkatkan menjadi standar Block 52.
Negara ini juga terus bernegosiasi dengan Rusia untuk pembelian 8-10 Su-35 Flanker-E. Negosiasi yang bertele-tele juga telah membuat para pesaing terus mencoba mengambil manfaat dengan menawarkan alternative pesawat lain. Lockheed-Martin dan Saab tertarik untuk memasarkan F-16 dan Gripen mereka.
Namun, dengan wilayah yang terdiri dari 13.000 pulau dan wilayah seluas 735.358 mil persegi, meski akhirnya memutuskan jet tempur Su-35, Indonesia tetap akan membutuhkan jet tempur tambahan untuk bisa mengcover seluruh wilayah.