Lima Senjata Paling Berbahaya Rusia di Tahun 2030
Yars 24

Lima Senjata Paling Berbahaya Rusia di Tahun 2030

kh-101

Rudal Jelajah Kh-101

Pertama kali digunakan untuk menyerang target ISIS dan kelompok lain di Suriah, Raduga Kh-101 adalah rudal terbaru Rusia. Kh-101 menggabungkan kemampuan penerbangan mengikuti lekuk bumi dan desain siluman serta rentang terpanjang dari setiap rudal. Ini menjadi paket sempurna untuk membangun kemampuan membunuh.

Rudal ini cukup besar dengan panjang 24,4 kaki dan dengan berat peluncuran 5.060 pound. Sebuah mesin turbofan mendorong rudal pada kecepatan subsonik tinggi, diperkirakan sekitar 0,77 Mach.

Rudal akan membawa 880-pound hulu ledak-dua kali lebih kuat dibanding pendahulunya, dan menggunakan GLONASS dengan tingkat akurasi 30 kaki.

Yang benar-benar luar biasa dari Kh-101 adalah jangkauannya yang  dapat menyerang target 3.000 mil jauhnya, dan bahkan mungkin bisa mencapai 6.000 mil. Sebuah versi nuklir juga dibangun dan bisa membawa 250-kiloton hulu ledak nuklir.