Panglima TNI Tegaskan Takkan Lagi Beli Pesawat Bekas
Puing Hercules TNI AU yang jatuh di Wamena

Panglima TNI Tegaskan Takkan Lagi Beli Pesawat Bekas

Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menegaskan Indonesia tidak akan membeli pesawat bekas dari negara lain. Menurut Gatot, Presiden Jokowi sudah mengeluarkan instruksi tersebut sejak kecelakaan pesawat Hercules di Medan pada 30 Juni 2015 silam.

“Presiden sudah menegaskan untuk selanjutnya kita tidak ada lagi beli pesawat terbang usang, semua harus baru,” kata Gatot pada Senin 19 Desember 2016 di Malang.

Menurut Gatot, Indonesia membutuhkan banyak pesawat mengingat banyak daerah dengan kondisi geografis yang sulit dijangkau. “Jenis pesawat apa saja yang masih dibutuhkan itu menjadi keputusan tim tersendiri,” jelasnya.

Sebelumnya pesawat Hercules jatuh pada Minggu 18 Desember 2016 di Wamena. Insiden ini menyebabkan 12 anggota Pangkalan Udara Abdulrachman Saleh Malang dan satu korban atas nama Kapten Rino Pratama dari Satuan Radar 242 Tanjung Warari Biak meninggal dunia.

Kecelakaan yang menimpa pesawat bekas juga dialami F-16 52id yang terbakar saat hendak lepas landas di Halim Perdanakusumah Jakarta pada Oktober 2015 lalu.
Tetapi kecelekaan pesawat yang dibeli baru pun terjadi ketika. Pada Desember 2015 sebuah FA-50 jatuh di Yogyakarta. Sedangkan pada Februari 2016, sebuah Super Tucano jatuh di Malang