More

    Littoral Combat Ship di Persimpangan Jalan

    on

    |

    views

    and

    comments

    Program Littoral Combat Ship Angkatan Laut Amerika Serikat berdiri di persimpangan jalan ketika Angkatan Laut Amerika Serikat bersiap untuk meminta ke Kongres agar mengesahkan anggaran sebesar US$14 miliar untuk membeli lebih banyak kapal yang bermasalah tersebut.

    Kongres harus memutuskan apakah harus membiayai pembelian kapal yang dua kali lebih mahal tetapi tidak tidak memberikan kemampuan yang lebih tersebut,” kata lembaga auditor pemerintah Government Accountability Office AS dalam sebuah laporan yang dikeluarkan  Kamis 1 Desember 2016. Laporan disampaikan karena Komite Angkatan Bersenjata Senat akan bertemu untuk meninjau program senilai US$29 miliar itu.

    US Navy berencana untuk membangun 12 kapal terakhir dari 40 unit yanag direncanakan. Kapal-kapal terakhir ini digambakan sebagai frigat yang akan memiliki lebih  banyak senjata dibandingkan kapal sebelumnya.

    Angkatan Laut akan mencari pendanaan untuk tahun fiskal 2017 dan 2018 “meskipun tidak diketahui secara signifikan tentang biaya, jadwal, dan kemampuan kapal,” kata GAO dalam laporannya kepada komite yang dipimpin oleh Senator John McCain, seorang kritikus lama dari program  ini. Dua Menteri Pertahanan terakhir  telah mengurangi rencana jumlah pembelian dari kapal yang dibangun dalam dua versi oleh Lockheed Martin Corp dan Austal Ltd ini.

    “Pembayar pajak telah membayar dan masih membayar untuk 26 kapal yang tidak memiliki kemampuan untuk petempuran masa depan,” kata McCain dalam sidang pembukaan Kamis sebagaimana dilansir Bloomberg.

    Dia menyebut “semua ini adalah gambaran  umum dari akuisisi pertahanan yang kacau.”  Kongres terus mendanai kapal meskipun anggota parlemen telah mempertanyakan tentang hal itu sejak pendanaan pertama dicari pada 2002.

    Littoral Combat Ship, dirancang untuk operasi di perairan pantai yang dangkal, bisa mendapatkan angin segar karena   Presiden terpilih Donald Trump, saat kampanye berjanji untuk meningkatkan armada Angkatan Laut Amerika menjadi 350 dari 272 yang ada sekarang ini.

    Sejak lama lembaga auditor telah mengingatkan ada masalah dalam program LCS terkait tingginya biaya dan kemampuan kapal yang tidak sesuai rencana. Sebanyak 26 kapa LCS sudah disampaikan. Kapal ini mencapai harga  Sepuluh tahun lalu kapal ini diperkirakan akan mencapai harga US220 per unit, tetapi sekarang telah mencapai US$478 juta.

    Sean Stackley, Kepala Akuisisi Angkatan Laut Amerika, mengatakan dalam kesaksian kepada komite bahwa Littoral Combat Ship  sangat penting untuk Angkatan Laut.  Dia mengatakan saat ini kapal itu telah memiliki  desain stabil dan jalur produksi yang matang yang memungkinkan layanan  untuk membuat kemajuan signifikan dalam menyelesaikan  kapal dan  persyaratan paket misi. ”

    Meski mengakui adanya kenaikan biaya kapal dan penundaan  Stackley mengatakan   masing-masing dari delapan LCS yang dalam pelayanan disampaikan dengan biaya yang  lebih rendah dan dengan meningkatkan kehandalan dibandingkan dengan pendahulu mereka.

    Baca juga:

    Littoral Combat Ship: Apa Masih relevan?

     

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this