Kementerian Pertahanan Polandia secara resmi meluncurkan program pelatihan bela diri untuk wanita.
Mereka akan dilatih oleh instruktur militer dengan salah satu tujuannya adalah untuk menghadapi tentara Rusia jika mereka melakukan invansi.
Menteri Pertahanan Polandia, Antoni Macierewicz berulang kali menekankan bahwa keamanan nasional mengalami penurunan di tengah ancaman yang dirasakan datang dari tetangganya Rusia.
Ia memperkuat berbagai bentuk pertahanan nasional dan baru saja menambahkan kekuatan militer baru, Pertahanan Teritorial.
Macierewicz sebagaimana dikutip Washington Times dari AP, Sabtu 19 November 2016 bersikeras bahwa tidak ada senjata dalam program pertahanan diri untuk perempuan. Dan ini dilakukan untuk memberi keamanan pribadi mereka dan tidak dengan pertahanan militer. Namun dia mengatakan bahwa wanita terlatih akan memberikan kontribusi untuk keamanan nasional.
Macierewicz berbicara di kota Tomaszow Mazowiecki, di mana program nasional diluncurkan dengan pelatihan bagi sekitar 30 perempuan, warga Polandia yang berusia di atas 18 tahun.
Baca juga: