Sebuah video yang diposting Bureau of Land Management Alaska di akun Facebooknya memunculkan banyak pertanyaan. Rekaman ini menunjukkan makhluk hidup raksasa yang berenang di Sungai Chena di Fairbanks.
Banyak yang kemudian berspekulasi tentang binatang ini termasuk ada yang menyebutnya sebagai raksasa Loch Ness atau setidaknya kerabat makhluk itu.
Video itu diposting pada Rabu 28 Oktober 2016 lalu dan sudah telah dilihat jutaan kali. Chena River adalah sungai air tawar, yang praktis di tengah-tengah Alaska.
Karyawan BLM Craig McCaa dan Ryan Delaney mengambil gambar tersebut. BLM sendiri tidak berani memberi keterangan apa yang ada dalam rekaman tersebut tetapi memastikan bahwa video itu asli tanpa rekayasa.
Ada yang menyebut objek itu adalah ikan raksasa, tetapi ada juga yang mengatakan itu gumpalan es, rusa mati dan yang paling banyak adalah keturunan raksasa Loch Ness yang pernah tertangkap kamera di sebuah danau di Skotlandia.

Sejauh penjelasan yang paling menarik diberikan oleh para ahli di Departemen Ikan Alaska yang mengatakan video itu menunjukkan es yang menempel di tali yang mungkin tertangkap di dermaga jembatan.