SkyRunner, sebuah kendaraan utilitas yang cukup unik disebut-sebut telah dilirik oleh komunitas pasukan khusus Amerika. Dari karakter kendaraan, SkyRunner memang cocok untuk misi mereka.
Kendaraan ini tidak saja tangguh di segala medan darat tetapi juga berubah menjadi pesawat terbang ringan. Kendaraan memiliki kemampuan untuk lepas landas dari landasan pendek dan terbang menggunakan sayap parafoil.
Di darat kendaraan akan bisa mencapai kecepatan tanah hingga 70 mph dan saat terbang bisa bergerak pada kecepatan 40 mph
SkyRunner dapat mengangkut dua penumpang pada jarak 240 mil pada ketinggian 10.000 kaki. Model terbaru SkyRunner, dilengkapi dengan body serat karbon dengan harga sekitar US$139.000.
Setelah menerima persetujuan FAA pada bulan Juni, perwakilan SkyRunner menjelaskan dalam sebuah wawancara dengan Business Insider bahwa mereka menerima ketertarikan ddan komitmen lisan dari komunitas pasukan khusus AS.
Konsultan SkyRunner Mike Mitchell mengatakan kendaraan ini tidak berorientasi ofensif. Mitchell menjelaskan bahwa SkyRunner versi militer terutama akan digunakan untuk pengawasan atau misi penyelamatan.
Baca juga: