5 Senjata Paling Mematikan di Eropa

5 Senjata Paling Mematikan di Eropa

Kapal Selam A26

kapal selamTiga abad yang lalu, Swedia adalah kekuatan militer besar yang mendominasi Laut Baltik, dari Jerman ke Rusia. Meskipun Stockholm telah kehilangan status itu, ia mempertahankan industri senjata dalam negeri yang sangat disegani dan menghasilkan berbagai produk berkualitas tinggi. Swedia saat ini sedang mengembangkan sebuah model kapal selam baru, A26 yang diharapkan akan sukses seperti kapal selam kelas Gotland.

A26 ini masih dalam pengembangan. Proyek ini muncul pada akhir Perang Dingin, ketika Swedia masih khawatir dengan ancaman Soviet. Sebagai negara netral non-NATO, Swedia mengembangkan kekuatan militer mandiri. Dengan Rusia yang makin agresif di pantai timur Baltik seperti sekarang ini, A26 semakin relevan. A26 akan memiliki perpindahan 1.900 ton, kemampuan siluman, dan propulsi udara independen Sterling yang akan memungkinkan kemampuan beroperasi diam-diam.

Dengan desain diperbaharui sejak 2009, A26 kemungkinan akan masuk layanan di 2018-19. Perusahaan SaabKockums Swedia dan ThyssenKrupp memimpin pembangunan di kota pelabuhan Malmö, di Laut Baltik.