2. Kelas Virginia (USA)
Resmi bergabung dengan Angkatan Laut AS sejak 2004 dengan kemampuan selam 250 meter. Memiliki 12 tabung torbedo 4×533 – mm. Dilengkapi senjata Mk.48 torpedo , rudal anti kapal Harpoon dan rudal jelajah Tomahawk .
Virginia merupakan kapal selam serang bertenaga nuklir dan penerus kapal kelas Los Angeles.
Dirancang lebih kecil, murah dan fleksibel. Sebagai alternatif menutup rencana pembangunan Seawolf yang sangat mahal. Sebanyak 30 kapal kelas Virginia direncanakan dibangun.
Virginia menggabungkan coating anechoic, struktur deck terisolasi dan desain baru propulsor untuk mencapai tingkat kesenyapan yang sama dengan Seawolf.
Dilenakgpi dengan 12 tabung sistem peluncuran vertikal ( VLS ) yang digunakan untuk meluncurkan Tomahawk dengan daya jangkau 1.700 km . Selain itu juga ada empat 533 – mm tabung torpedo untuk digunakan meluncurkan 26 Mk.48 torpedo kelas berat dan Sub Harpoon rudal anti – kapal .
Kapal ini juga bisa digunakan untuk operasi khusus. Ini adalah kapal selam AS pertama yang menggunakan built -in Navy SEAL staging area yang memungkinkan tim memasuki dan meninggalkan kapal selam di tengah perjalanan.