KONSEP OUTER AIR BATTLE
Program F/A-XX Angkatan Laut dapat digunakan untuk mengisi kesenjangan superioritas udara di Angkatan Laut yang pada dasarnya telah dibiarkan terbuka sejak F-14 pensiun dan kematian dari program NATF dan F/A-X . Tapi masalahnya adalah bahwa Angkatan Laut sepertinya sedang mengejar F/A-XX sebagai pesawat multirole untuk menggantikan Super Hornet dibandingkan membangun mesin superioritas udara. Hal ini dinilai Hudson Institute sebagai hal yang berbahaya bagi masa depan pertempuran udara Angkatan Laut.
Direktur Perang Angkatan Laut AS Laksamana Mike Manazir, telah menyatakan di masa lalu tentang pesawat masa depan Angkatan Laut dengan mengatakan pesawat baru nanti akan menjadi sebuah pesawat dengan dengan fitur array sensor pasif dan aktif, kecepatan jelajah yang relatif tinggi, bisa membawa senjata di teluk internal yang besar dan mampu meluncurkan berbagai rudal, serta memiliki ruang untuk mengadopsi teknologi masa depan.
“Ini akan menjadi aset superioritas udara yang akan berkontribusi Outer Air Battle terintegrasi dan pertahanan rudal serta akan mampu melawan senjata, pesawat, dan sensor musuh.”
Outer Air Battle, mengacu pada konsep Angkatan Laut pada tahun 1980-an untuk menangkis serangan bersama dari gerombolan pembom Tupolev Tu-22M Backfire Soviet, kapal selam kelas Oscar dan kelompok kapal perang permukaan seperti kapal jelajah tempur bertenaga nuklir kelas Kirov.
Tomcat, di bawah Outer Air Battle, akan mencoba untuk “membunuh para Backfire sebelum mereka bisa menembak dan mencoba untuk menghilangkan rudal jelajah yang mereka diluncurkan.
Sementara F/A-XX Angkatan Laut dan F-X Angkatan Udara yang dalam tahap awal, telah menjadi jelas bahwa mereka akan menjadi desain pesawat yang berbeda meski mungkin akan berbagi teknologi umum. Angkatan Laut tampaknya akan fokus pada pesawat yang lebih defensif, sementara Angkatan Udara sedang mencari platform superioritas udara yang bisa menggantikan Lockheed Martin F-22 Raptor.
Baca juga:
http://www.jejaktapak.com/2016/02/18/the-story-of-f-14-kisah-panjang-sang-tomcat/