Seperti dilaporkan sebelumnya Angkatan Laut Amerika Serikat menggerahkan dua kelompok tempur kapal induk ke Laut China selatan. Mereka adalah kelompok tempur kapal induk USS John C. Stennis dan USS Ronald Reagan. Keduanya melakukan manuver bersama di Laut Filipina.
Operasi bersama ini diyakini sebagai upaya Washington untuk meningkatkan tekanan kepada Beijing yang terus menegaskan klaimnya di Luat China Selatan.
Keberadaan dua kapal induk sebagai show of force yang membawa pesan agar China tidak meneruskan langkahnya atau akan berhadapan dengan kekuatan angkatan laut Amerika yang tidak bisa diremehkan.
Video yang diuplode oleh US Navy ini bisa menggambarkan bagaimana kekuatan dua kapal induk yang beroperasi bersama ini.
Melihat rekaman ini, jelas tergambar seberapa kekuatan Amerika di laut, dan akan menjadikan siapapun harus berpikir ulang untuk melawan head to head dengan satu-satunya negara adidaya tersebut.