Site icon

Seberapa Besar Kekuatan Drone Amerika? Mari Kita Lihat

Drone dengan cepat berkembang biak dan penggunaannya telah dengan cepat masuk ke seluruh Angkatan Bersenjata AS. Dari peran pengintaian di Angkatan Darat AS hingga peran serangan di Angkatan Udara AS serta skuadron di Angkatan Laut dan Marinir, proliferasi drone telah menyentuh setiap elemen dari Angkatan Bersenjata negara ini.

Grafis dari CI Geography ini menunjukkan betapa luas penggunaan drone di militer AS.

Saat ini, Angkatan Udara AS menjadi pemilik paling banyak skuadron pesawat tanpa awak. Angkatan Udara menggunakan drone untuk pengintaian, operasi khusus, serangan, dan skuadron elektronik.

Sementara Angkatan Laut, sebaliknya, hanya memiliki MQ-8B Fire Scout dalam dua skuadron. MQ-8B adalah helikopter tanpa awak yang terutama digunakan untuk pengintaian, kesadaran situasional, dan untuk menyediakan pengendalian tembakan.

Secara keseluruhan, menurut grafik, Angkatan Bersenjata Amerika Serikat memiliki 50 unit yang menggunakan UAV dalam beberapa kapasitas.

Untuk grafis yang besar bisa anda lihat di sini

 

Exit mobile version