Jika Pemerintah Liberal tidak mau membatalkan kesepakatan senjata Kanada dengan Arab Saudi yang dinilai banyak pihak kontroversial jelas karena ada alasan yang kuat. Dan ini tergambar dari laporan yang dikeluarkan minggu ini oleh Defence Weekly Jane.
Menurut majalah itu, Kanada telah menjadi eksportir senjata terbesar kedua di dunia ke Timur Tengah di belakang Amerika Serikat. Dalam survei terakhir tentang ekspor senjata oleh Jane, Kanada masih berada di tempat keenam dalam hal ekspor senjata Timur Tengah, namun negara ini dengan cepat melompat melewati Inggris, Prancis, Jerman dan Rusia dan duduk di peringkat kedua dengan nilai sekitar US$ 2,7 miliar dalam penjualan pada tahun 2015.
Timur Tengah telah menjadi wilayah pengimpor senjata paling besar di dunia dengan Arab Saudi menjadi pembeli terbesar. “Nilai gabungan impor pertahanan dari Arab Saudi dan [Uni Emirat Arab] melebihi gabungan semua impor pertahanan Eropa Barat,” kata analis senior Jane Ben Moores dalam sebuah pernyataan Selasa 14 Juni 2015.
“AS, Kanada, Prancis, dan Inggris selama in i menjadi eksportir utama alutsista ke Timur Tengah dan penerima manfaat dari booming belanja ini.”
Berdasarkan laporan Jane, di seluruh dunia, perdagangan pertahanan mencapai rekor tertinggi dengan mencapai US$65 miliar pada tahun 2015. Kanada tetap menjadi pengekspor terbesar keenam untuk seluruh pasar. peringkat yang sama seperti di tahun 2015 dan naik dari posisi ke-10 pada tahun 2013 dan 2014.
“Pasar perdagangan pertahanan global telah pernah melihat peningkatan besar seperti yang kita lihat antara tahun 2014 dan 2015,” kata Moores.
Laporan Jane muncul di tengah kontroversi yang sedang berlangsung tentang keputusan pemerintah federal Liberal untuk melanjutkan kontrak pertahanan senilai US$15 miliar dengan Arab Saudi yang ditandatangani oleh pemerintah Konservatif sebelumnya pada bulan Februari tahun 2014.
Kontrak itu meliputi armada kendaraan lapis baja diharapkan dapat menciptakan 3.000 pekerjaan di General Dynamics Land Systems di Ontario selatan. Kesepakatan itu akan menambah setidaknya US$ 1 miliar untuk ekspor senjata Kanada selama dekade berikutnya.
Meskipun jajak pendapat menunjukkan bahwa hanya seperlima orang di Kanada mendukung kesepakatan senjata – dan kira-kira setengah menentangnya – Perdana Menteri Justin Trudeau pada bulan April mengatakan akan menghormati kesepakatan senjata dengan Saudi karena masalah prinsip. “Prinsip di sini maksudnya adalah bahwa Kanada perlu memberi sesuatu di masyarakat internasional,” kata Trudeau pada saat itu.