Polandia: Satu Batalion NATO Bisa Menahan Agresi Rusia

Polandia: Satu Batalion NATO Bisa Menahan Agresi Rusia

Menteri Pertahanan Polandia Antoni Macierewicz yakin bahwa satu batalyon pasukan NATO yang dikerahkan ke wilayah Polandia secara rotasi akan cukup untuk mencegah rencana Rusia menyerang negara itu serta menahan gerak maju Rusia cukup lama sampai bantuan datang jika memang perang terjadi.

Sebagaimana dikutip oleh Defense News Rabu 1 Juni 2016, Macierewicz mengatakan bahwa Warsawa akan meminta kekuatan pasukan NATO seukuran battalion plus untuk ditempatkan di Polandia saat digelarnya KTT NATO bulan depan di Warsawa. Pasukan ini, kata menteri, dimaksudkan untuk mencegah kemungkinan agresi Rusia.

Sebelumnya, juru bicara Presiden Andrzej Duda menunjukkan bahwa Polandia telah menyerah tentang gagasan pangkalan permanen AS dan NATO di wilayahnya dan mendukung penempatan secara rotasi. Polandia menyebutnya dengan kekuatan “batalion-plus”.

“Kami belum menentukan apa artinya ‘plus’ ketika kita berbicara tentang ‘batalyon-plus’. Ini adalah sesuatu yang saat ini sedang dibahas,” kata Macierewicz. Defense News menunjukkan bahwa dalam terminologi militer AS, batalyon terdiri dari 300-800 tentara.

Dalam kasus apapun, menteri pertahanan