Site icon

Anjing Tua Belajar Trik Baru: T-72 Diupgrade untuk Perang Kota

T-72

Tank tua T-72 belum akan menyingkir dari pertempuran, sebuah modifikasi terbaru dari tank era Soviet ini telah lahir. Tank yang dirancang khusus untuk perang kota tersebut dijadwalkan akan diresmikan di Kazakhstan Defence Expo – 2016 (KADEX-2016) di Astana.

Model baru dari mesin perang ikonik ini dilengkapi dengan pemandangan termal baru dan peningkatan sistem pengendalian tembakan. Menurut siaran pers yang dikeluarkan oleh perusahaan Uralvagonzavod Selasa 24 Mei 2016, tank baru akan dipresentasikan pada pameran sebatas pajangan statis.

Senjata lain baru yang akan ditampilkan selama pameran adalah sistem artileri 57mm AU-220m yang dipasang pada kendaraan lapis baja Barys dan dikembangkan oleh Kazakhstan Paramount Engineering.

“Tidak ada kendaraan tempur transportasi atau infanteri lapis baja yang bisa bertahan pukulan langsung AU-220,” kata perusahaan milik negara tersebut.

Korporasi juga mengumumkan bahwa mereka berniat untuk menyajikan seluruh perangkat keras militer yang mereka produksi  termasuk main battle tank T-90MS; kenaraan tempur dukungan BMPT dan BMPT-72; sistem penyembur api berat TOS-1A Solntsepyok; kendaraan transportasi amfibi PTS-4;  kendaraan tempur rekayasa IMR-3M dan kendaraan lapis baja pembawa jembatan MTU-72.

Pameran militer KADEX-2016 dijadwalkan berlangsung di ibukota Kazakhstan pada 2 hingga 5 Juni dengan lebih dari 300 produsen senjata dari seluruh dunia diharapkan untuk hadir memamerkan produk mereka.

Baca juga:

http://www.jejaktapak.com/2016/03/27/kenapa-t-72-tak-berdaya-hadapi-m1/

 

Exit mobile version