Pasukan Ranjau Rusia Jinakkan 19.000 Bahan Peledak di Palmyra

Pasukan Ranjau Rusia Jinakkan 19.000 Bahan Peledak di Palmyra

Pasukan Aerospace Rusia telah sepenuhnya menyelesaikan tugas mereka di Kota Palmyra Suriah setelah menjinakkan sekitar 19.000 bahan peledak dan menyapu 116 kilometer jalan.

Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu mengatakan pasukan ranjau Rusia telah kembali ke Rusia dan hanya ada satu kelompok yang tersisa di Palmyra yang melatih Suriah.

“Sebuah unit ranjau dari pusat anti-ranjau internasional Angkatan Bersenjata telah sepenuhnya menyelesaikan tugas mereka di Palmyra. Area seluas 825 hektare serta 116 kilometer jalan telah dibersihkan. Sekitar 19.000 alat peledak telah dijinakkan,” kata Shoigu Jumat 20 Mei 2016 sebagaimana dikutip Sputnik.

Pada tanggal 27 Maret, pasukan pemerintah Suriah, yang didukung oleh Rusia, merebut kota Palmyra dari kelompok ISIS yang 10 bulan menguasaikota kuno itu.  Setelah kota dibebaskan pada 27 Maret, Rusia mengerahkan uni bom dan robot khusus ke Suriah untuk membersihkan kota tersebut dari ranjau dan bom rakitan.