Australia Beli 450 Rudal AIM-120D

Australia Beli 450 Rudal AIM-120D

Departemen Luar Negeri Amerika Serikat telah menyetujui penjualan rudal udara ke uara jarak menengah AIM-120D kepada Australia dengan nilai sekitar US$1,22 miliar. Badan Kerjasama Keamanan Pertahanan telah menyampaikan sertifikasi yang diperlukan kepada Kongres tentang kemungkinan penjualan ini pada tanggal 21 April 2016.

Pemerintah Australia meminta untuk bisa membeli 450 AIM-120D dengan sejumlah kelengkapannya. “Rencana penjualan ini akan memberikan kontribusi pada kebijakan luar negeri dan keamanan nasional Amerika Serikat dengan membantu meningkatkan keamanan mitra strategis dan kontributor utama stabilitas politik, keamanan, dan pembangunan ekonomi di kawasan Pasifik dan global,” kata Kementerian Luar Negeri dalam pernyataan resminya..

Penjualan ini  untuk mendukung pesawat F/A-18, E/A-18G, dan F-35 yang akan diberi Australia. Rudal ini akan memberikan Royal Australian Air Force ini (RAAF)

tambahan kemampuan untuk melakukan pertempuran udara ke udara dan meningkatkan interoperabilitas dengan Angkatan Udara AS. Australia juga disebut tidak akan memiliki kesulitan menyerap rudal tersebut ke dalam angkatan bersenjata.

Baca juga:

Rudal Udara ke Udara Paling Berbahaya