More

    Rudal Tomahawk Jatuh di Tengah Jalan Saat Uji Tembak

    on

    |

    views

    and

    comments

    Sebuah rudal yang diluncurkan dari kapal selam Amerika sebagai bagian dari uji rutin di dekat Eglin Air Force Base jatuh di Choctawhatchee Bay, barat dari Santa Rosa Beach. Menurut siaran pers dari pejabat militer, uji terbang dilakukan untuk rudal Taktis Tomahawk Angkatan Laut AS “dihentikan sebelum menyelesaikan misinya.” Tidak ada korban luka dan tidak ada properti rusak di tempat jatuhnya rudal.

    Sebagaimana dikutip News 5 WKRG Selasa 19 April 2016, fudal dengan panjang sekitar panjang 18 kaki dan berat lebih dari satu ton, digunakan secara eksklusif untuk pengujian penerbangan dan tidak membawa bahan peledak atau radioaktif. Lokasi kecelakaan berada di Hogtown Bayou di daerah yang jarang penduduknya, meskipun rudal di atas pantai yang dihuni penduduk dan US Hwy-98.

    Angkatan Laut, Angkatan Udara dan pemerintah regional merespons cepat kecelakaan dengan membersihkan puing-puing di lokasi kejadian.

    Angkatan Laut sedang melakukan uji terbang dari program Navy’s Tomahawk Weapon System di Naval Air Systems Command Patuxent River, Maryland.  Tomahawk berhasil diluncurkan dari kapal selam Angkatan Laut AS di lepas pantai selatan Florida. Jalur penerbangan rudal dikoordinasikan dengan Badan Federal Aviation untuk menghindari daerah pemukiman dan komersial. Pejabat Angkatan Laut sedang menyelidiki penyebab penghentian penerbangan.

    Sistem Tomahawk adalah senjata utama Angkatan Laut AS untuk serangan jarak jauh, jarak menengah, dan target taktis. Sistem Tomahawk memberikan kemampuan untuk menyerang sasaran darat yang diluncurkan dari kapal permukaan dan kapal selam AS Angkatan Laut Amerika dan Angkatan Laut Inggris.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this