Pangkalan Diserang Roket, AS Kirim Tambahan Marinir ke Irak

Pangkalan Diserang Roket, AS Kirim Tambahan Marinir ke Irak

AS mengirim lebih banyak kekuatan Marinir mereka setelah serangan roket mematikan di sebuah pangkalan koalisi di Irak utara yang menewaskan satu personel Marinir dan melukai delapan  yang lain.

Menurut Gugus Tugas AS yang ditugaskan untuk perang melawan ISIS menyataan satu detasemen Marinir dari 26th Marine Expeditionary Unit (MEU) telah digerakkan ke Irak. Detasemen ini akan menambah kekuatan Marinir yang telah ada sebelumnya di Irak untuk melawan ISIS.Namun sejauh ini tetap tidak jelas berapa total Marinir yang telah dikirim ke wilayah tersebut.

MEU 26 saat ini dikerahkan ke daerah Armada 5 dalam operasi dengan Kearsarge Amphibious Ready Group. Lebih dari 4.000 marinir dan pelaut dengan telah dikerahkan sejak Oktober.

Kabar pengiriman tambahan Marinir ke Irak muncul sehari setelah Sersan. Louis Cardin tewas oleh serangan roket di pangkalan koalisi dekat Makhmur, Irak. ISIS telah juga meluncurkan serangan gas mustard di daerah itu.

Makhmur yang juga menjadi Niniwe Operations Center   yang menjadi pangkalan utama dari mana AS dapat mendukung pasukan Irak ketika akhirnya mencoba merebut Mosul. Pemimpin militer Irak berencana untuk menyebarkan sekitar 4.500 tentara ke daerah ini untuk operasi mendatang.

Ratusan Marinir telah diam-diam dikirimkan ke Irak selama 16 bulan terakhir untuk membantu rakyat Irak berjuang guna merebut kembali wilayah dari ISIS.