More

    Nuklir Kim Bisa Membakar Korea Utara Sendiri

    on

    |

    views

    and

    comments

    Setiap upaya oleh Korea Utara untuk meluncurkan hulu ledak nuklir pada rudal guna menyerang Amerika Serikat, Korea Selatan atau Jepang bukannya mengancam lawan tetapi justru bisa menjadi boomerang. Rudal itu mungkin justru membakar lokasi peluncuran alias gagal luncur dan akhirnya memunculkan malapetaka bagi Korea Utara sendiri.

    “Setiap upaya untuk menempatkan hulu ledak pada rudal selalu penuh dengan bahaya di landasan,” kata pensiuan Kolonel AS dan sejarawan militer Doug Macgregor kepada Sputnik.

    Doug Macgregor adalah komandan perang Angkatan Darat AS yang skuadronnya menghancurkan seluruh Brigade Lapis Baja Irak selama 23 menit dan hanya kehilangan satu korban, pada Battle of 73 Easting, pertarungan tank yang menentukan selama Perang Teluk 1991

    Macgregor menyatakan pada hari Rabu. “Persediaan nuklir Korea Utara sederhana dan justru lebih memberikan bahaya ke Korea Utara sendiri daripada musuhnya di luar negeri.”

    Setelah pelaksanaan sanksi baru Dewan Keamanan PBB yang keras, Korea Utara dilaporkan meluncurkan dua rudal balistik jarak pendek ke Laut Timur untuk kedua kalinya pada hari Rabu 9 Maret 2016.

    Sebelumnya pada hari Rabu, pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menyatakan bahwa Pyongyang memiliki hulu ledak nuklir miniatur. Namun, Macgregor mengatakan hampir tidak ada bahaya dari Korea Utara untuk mampu menargetkan Amerika Serikat dengan senjata nuklir. “Ancaman Korea Utara ke daratan AS diabaikan. Korea Utara adalah orang mati yang berjalan,” tegasnya.

    Macgregor, yang memegang gelar Ph.D. dalam hubungan internasional dari Akademi Militer AS di West Point mengatakan ilmuwan dan insinyur Korea Utara telah lumpuh dalam upaya mereka untuk mengembangkan rudal balistik jarak jauh dan senjata nuklir karena sumber daya usang dan sangat terbatas.

    “Ilmuwan roket [Korea Utara] telah melakukan mukjizat mengingat kondisi kerja yang mengerikan dan kurangnya sumber daya bisa mendukung program pengembangan rudal, tapi hasilnya menyedihkan,” katanya.

    Macgregor memperingatkan bahwa banyak analis AS menyebut ancaman nuklir Korea Utara sangat serius karena gagal menyadari bahwa rezim Pyongyang kekurangan infrastruktur dan sumber daya untuk benar-benar membuat hasil yang baik.

    “Ini suatu kesalahan untuk menyebut kemampuan untuk Korea Utara Korea terlalu tinggi. Utara lebih lemah sekarang dari pada saat pasukan AS mendekati Sungai Yalu [pada Desember 1950],” tambah Macgregor.

    Macgregor menyarankan tindakan paling tepat untuk Amerika Serikat adalah harus bekerja sama erat dengan tetangga Korea Utara lainnya guna memastikan bahwa Kim digantikan oleh pemimpin yang lebih dapat diprediksi dan bertanggung jawab.

    “Kali ini, China, Korea Selatan dan Jepang semua berbagi minat membawa dia dan rezimnya ke kuburan. Kita harus mendorong mereka untuk secara kolektif menyelesaikannya,” pungkasnya.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this