Salah satu fitur yang paling menarik dari F-35, setidaknya di atas kertas, adalah helm pilot. Alat ini sangat terintegrasi ke dalam sub-sistem pesawat yang memberikan pemakainya sesuatu yang mirip dengan visi x-ray. Tetapi seperti F-35 itu sendiri, helm dan integrasi telah terperosok dalam masalah. Sekarang generasi ketiga dari helm tersebut telah disampaikan, yang berharap untuk memecahkan beberapa masalah generasi sebelumnya.
Versi baru dari helm F-35 ini, tetap dibangun oleh Rockwell Collins dan Elbit Systems, dengan perbaikan di sejumlah kekurangan dari sistem generasi kedua. Helm generasi kedua memiliki masalah besar dengan ketajaman night vision, buffering, layar dan, terutama, masalah latency ketika hentakan pesawat telah mengganggu Distributed Aperture System.
Setiap helm seharga sekitar US$400 ribu atau sekitar Rp5,3 miliar dan mengambil banyak waktu bagi pilot menggunakannya. Dan saat ini helm generasi ketiga telah diserahkan. Apakah akan memunculkan masalah baru? Entahlah, kita lihat saja nanti