More

    Pasti, Rusia, China dan Iran akan Memelototi Gambar Pertama B-21

    on

    |

    views

    and

    comments

    Hitam, ramping, sayap menyapu dan desain siluman membuat B-21 terlihat memiliki kesamaan dengan  B-2 Spirit.

    Tetapi Sekretaris Deborah Lee James memastikan pesawat ini akan benar-benar memiliki kemampuan baru.

    “B-21 telah dirancang dari awal didasarkan pada seperangkat persyaratan yang memungkinkan penggunaan  teknologi paling modern,” kata James seperti dilansir CNN Jumat 26 Februari 2016.

    Seperti diberitakan sebelumnya Sekretaris Angkatan Udara AS  meluncurkan secara resmi konsep pertama dari Long Range Strike Bomber yang ditunjuk sebagai B-21.

    Dalam pidato di Simposium Asosiasi  Air Warfare  Angkatan Udara pada 26 Februari, Deborah Lee James menunjukkan  desain konsep dari bomber generasi berikutnya, yang akan dibangun oleh Northrop Grumman. Dia juga mengumumkan penunjukan pesawat itu sebagai B-21.

    Namun, Angkatan Udara masih belum memutuskan nama  julukan B-21 dan mengajak pilot USAF untuk mengusulkan nama.

    Gambar yang dirilis pertama ini jelas hanya konsep dasar. Tapi jangan salah, ahli penerbangan  dan pesaing militer Amerika akan  mempelajari lebih lanjut tentang sistem senjata yang sangat mahal dan kuat. China, Rusia, Iran, Korea Utara dan siapa pun yang terlibat dalam mengembangkan teknologi siluman  akan mempelajari gambar ini untuk mempelajari dan memperkirakan kemampuannya

    Northrop Grumman telah diberi kontrak US$80 miliar untuk membangun 100 bomber masa depan ini.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this