Site icon

Si Montok Chinook Tetap Dalam Garis Panjang

Boeing telah  mendapat keuntungan besar dari desain CH-47 Chinook. Selama setengah abad, helikopter ini mendapatkan pekerjaan di Angkatan Darat AS dan lebih dari 20 militer di seluruh dunia. Chinook menjadi salah satu mesin yang menakjubkan yang membuat semua urusan terlihat begitu gampang dan sederhana.

Video di bawah ini diambil oleh fotografer penerbangan Sam Whitfield. Gambar diambil di area pelatihan Plain Salisbury di Inggris. Chinook dalam rekaman ini milik Royal Air Force.

Helikopter seharga sekitar US$30 juta ini terus mendaptakan pemesanan baik dariAmerika maupun luar negeri. Bahkan varian terbaru, CH-47F, akan mendapatkan update dalam tahun-tahun mendatang.

Upgrade ini ini akan melahirkan CH-47F Block II yang bertujuan untuk mengembalikan kinerja yang hilang akibat berat badan Chinook yang naik seiring tambahnya usia. Selain itu upgrade ini juga akan membuka jalan agar upgrade di masa depan bisa lebih mudah dilakukan.

Sebuah sistem transmisi, rotor baru, serta upgrade power dan struktural akan menetapkan panggung untuk pilihan upgrade mesin di masa depan. Hal ini akan membawa CH-47F lebih dekat dengan legendaris Chinook varian Operasi Khusus MH-47.

Dengan jalur yang jelas untuk menjaga helikopter agar tetap relevan dan modern di tahun-tahun mendatang, sepertinya produksi CH-47 akan melebihi 1.500 unit pada akhir dekade dan akan terus bergerak setelah itu.

Sumber: foxtrotalpha

Baca juga: 

Pasukan Khusus AS terima MH-47G, Varian Tercanggih Chinook

Exit mobile version