Krasukha-2, Pelindung Iskander
Meski namanya terdengar lucu, kompleks senjata elektronik darat ini merupakan teror yang sesungguhnya bagi pesawat AWACS (Airborne Warning and Control System/Sistem Kontrol dan Peringatan Udara).
Tugas utama Krasukha adalah melindungi pertahanan udara, fasilitas darat, serta pasukan yang tengah bergerak. PTRC Iskander dan kompleks serupa lain tergolong tak berdaya saat sedang bergerak. Krasukha membuat mereka dapat dengan mudah mencapai tujuan yang telah ditentukan. Ketika Krasukha menyadari kehadiran musuh AWACS, ia akan mengganggu radar pesawat dengan mengirim radiasi dari radius 250 kilometer. Tekanan dari senjata radio elektronik membuat senjata tersebut tak mungkin bisa dibimbing untuk mencapai target dengan akurat.
Fitur lain Krasukha adalah memengaruhi ‘otak’ misil yang telah ditembakan dan mengubah arah terbangnya. Intervensi Krasukha membuat misil akan ‘melihat’ target yang salah dan mengenainya tapa merusak target yang sebenarnya.