More

    Video Peluncuran Rudal Kapal Selam Korut Palsu, Ini Buktinya

    on

    |

    views

    and

    comments

    Beberapa hari setelah mengklaim sukses melakukan uji bom hidrogen atau termonuklir, Korea Utara juga merilis video yang menunjukkan kesuksesan peluncuran rudal balistik dari kapals elam. Jika benar, ini secara dramatis akan memperluas jangkauan senjata nuklir Pyongyang.

    Namun sejumlah ahli meragukan keaslian video yang dirilis itu. “Rudal memang berhasil diluncurkan tetapi sesaat kemudian meledak dan gaga,” kata Melissa Hanham, seorang peneliti senior dari Pusat Studi Nonproliferasi James Martin, kepada Reuters. Organisasi ini dengan sangat hati-hati dan cermat menganalisi seteiap frame dari video yang dirilis.

    “Korea Utara menggunakan editing video untuk menutupi fakta ini.” (lebih jelas lihat video analisisnya di bawah ini)

    John Schilling, seorang insinyur aerospace, melakukan analisis sendiri, dan mengatakan kepada Reuters bahwa tes tampaknya berlangsung dari tongkang tenggelam dibandingkan kapal selam. Dia juga menyebut ada peluncuran tetapi gagal. “Peluncuran gagal, dikombinasikan dengan pengujian dari kapal permukaan. Ini menunjukkan bahwa Korea Utara masih memiliki jalan panjang untuk sampai pada kemampuan untuk mengembangkan sistem ini,” katanya.

    “Sebuah kemampuan operasional awal dari kapal selam balistik-rudal Korea Utara tidak akan didapat sebelum tahun 2020.”

    Para ahli sejauh ini juga masih mempertanyakan validitas klaim bom hidrogen Pyongyang, menunjuk gelombang seismik yang terdeteksi relatif kecil setelah ledakan Rabu.

    Ketegangan semakin tinggi di semenanjung Korea. Pada hari Senin 11 Januari 2016, Pyongyang juga mengklaim telah menahan seorang warga negara Amerika atas tuduhan mata-mata. Dalam menanggapi uji coba nuklir yang dituduhkan, Pentagon menerbangkan bomber B-52 di atas semenanjung dan pada hari Senin menempatkan semua pasukan AS yang ada di Korea Selatan dalam siaga tinggi.

    Baca juga:

    Nuklir Korea Selatan Bikin AS Tak Bisa Tidur

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this