Uni Soviet adalah pemasok senjata paling penting China sejak kelahiran Republik Rakyat hingga perpecahan Sino-Soviet pada tahun 1960. Penjualan senjata Rusiake China tidak diperpanjang sampai awal 1990-an, ketika Beijing mulai mengimpor sejumlah besar senjata canggih dari Rusia.
Sejak awal 1990-an, China telah mengakuisisi senjata Rusia dengan nilai hampir US$ 60 miliar (dengan nilai dolar tahun 2015) atau sekitar tiga perempat dari total impor senjata selama 25 tahun terakhir.
Pada tahun 1991, China memerintahkan 24 jet tempur Su-27 buatan Rusia yang kemudian ditambah dengan pembelian beberapa Su-27 lagi. Setelah itu juga membeli Su-30MKK dan Su-30MK2. Dimulai pada awal 2000-an, China kemudian memproduksi di bawah lisensi, versi Su-27 yang dikenal dengan J-11 di Shenyang Aircraft Company di Manchuria. Pesawat tempur mereka juga dilengkapi dengan persenjataan Rusia termasuk rudal udara ke udara dipandu radar RE 77E (AA-12) dan rudal jelajah anti kapal Kh- 59MK serta rudal anti radiasi Kh-31P.
Pada akhir 1990-an dan awal 2000-an, Angkatan Laut China juga mengakuisisi empat kapal perusak kelas Sovremennyy dari Rusia. Dari catatan khusus, kapal ini dilengkapi dengan 3M-80E Moskit (SS-N-22 Sunburn) bertenaga Ramjet, supersonik ASCM, yang memiliki jangkauan 120 kilometer; kemudian model Sunburns memiliki jangkauan 200 kilometer.
Selama periode yang sama, Cina membeli 12 kapal selam diesel listrik kelsa Kilo dari Rusia. Kapal selam ini dipersenjatai dengan rudal 3M-54E Klub (SS-N-27) ASCM dan torpedo 53-65KE homing. Transfer senjata Rusia penting lainnya ke China termasuk sistem pertahanan rudal S-300 dan S-400 (S-400 sudah ada kesepakatan) helikopter Hip, dan pesawat kargo Il-76.
Rusia memang tidak langsung memasok kapal induk pertama China yang merupakan bekas Varyag Soviet. Menjadi korban dari situasi pasca Perang Dingin, Varyag dibaringkan pada awal tahun 1980, namun konstruksi dihentikan pada tahun 1992 ketika kapal baru 70 persen selesai. Ukraina, yang mewarisi Varyag setelah pecahnya Uni Soviet, menjualnya ke China pada tahun 2001 dengan pura-pura akan dijadikan sebagai kapal judi di Macau. Tetapi ternyata dibelokkan ke galangan kapal Dalian di timur laut Cina untuk kemudian dirakit dan direkonstruksi ulang dan melahirkan Liaoning yang mulai ditugaskan pada tahun 2012. Liaoning dilengkapi dengan sayap tempur J-15 yang dilaporkan merupakan tiruan dari Su-33 yang diperoleh diam-diam dari Ukraina, bersama dengan helikopter anti-kapal selam dan helikopter udara peringatan dini.
Meskipun saat ini impor senjata China dari Rusia mengalami penurunah tetapi nilainya masih sekitar US$ 2 miliar. Secara khusus, Rusia telah menjadi pemasok penting dari subsistem dan teknologi militer kunci ke China. Secara khusus, China masih harus mengimpor mesin jet canggih dari Rusia untuk jet tempur buatan dalam negeri J-10, serta J-11B (versi reverse-engineered Su-27). Frigat dan kapal perusak buatan Cina menggabungkan radar Rusia, senjata angkatan laut, komponen rudal (seperti pencari), dan helikopter.
Kerjasama teknis dengan Cina juga mengganti penjualan senjata dalam bentuk jadi. Menurut Komisi Ekonomi dan Keamanan AS-China, China dan Rusia bekerja sama dalam desain dan produksi kapal selam serangan diesel-listrik canggih yang mengandung sonar, propulsi, dan teknologi Rusia.
Moskow tidak terlalu khawatir tentang penjualan senjata ke China akan mempengaruhi keamanan Rusia. Ada pandangan umum bahwa China bukan merupakan ancaman yang signifikan terhadap Rusia. Preferensi China untuk membangun angkatan lautnya berarti bahwa Beijing sedang mencari jalan ke selatan, tidak utara yang berarti menjauh dari Rusia.
Pada saat yang sama, kekuatan nuklir Rusia masih dianggap cukup untuk mencegah ancaman China jika memang diperlukan. Akibatnya, hubungan Rusia-China dipandang menjadi salah satu saling menguntungkan, dan Moskow berharap dapat terus memasok sistem dan subsistem penting (misalnya rudal, mesin jet, turbin kapal, dll) yang akan masuk ke platfrom buatan China. (Bersambung)