More

    Washington Kembali Pasok Senjata ke Pemberontak Suriah

    on

    |

    views

    and

    comments

    fsa

    Amerika Serikat tak henti-hentinya memasok pemberontak Suriah dengan senjata. Washington dikabarkan telah mengirimkan pasokan baru untuk kelompok Arab Suriah dalam misi melawan ISIS, Kamis 17 Desember 2015. Kiriman amunisi ini tiba seiring dengan kabar rencana kuasai kota al Shadadi, Suriah yang merupakan kota kunci penghubung dengan kelompok.

    Menurut seorang pejabat AS anonim pada Reuters, amunisi dikirimkan melalui jalur darat selama beberapa hari terakhir. Pasukan Arab Suriah sedang bertempur dengan ISIS di wilayah timur laut Suriah. Ini menjadi kiriman amunisi ketiga AS pada Arab Suriah.

    Arab Suriah adalah sekutu kelompok Kurdi. Pengiriman amunisi sebelumnya membuat sekutu NATO, Turki geram. Pasalnya, setiap operasi yang memberi manfaat pada militan Kurdi akan membawa dampak pada pemerintah Turki.

    Arab Suriah memiliki sekitar 5 ribu anggota. Bersama dengan Kurdi dan kelompok lainnya, mereka membentuk Syrian Democratic Forces. Pejabat AS mengatakan mereka sedang mempersiapkan pergerakan di Al Shadadi yang merupakan lokasi strategis.

    Mengendalikan area tersebut akan membantu mengisolasi Raqqa yang merupakan ibu kota de facto ISIS. Juru bicara koalisi pimpinan AS yang berbasis di Baghdad, Kolonel Steve Warren mengatakan militan menggunakan al Shadadi sebagai wilayah distribusi senjata, peralatan dan personil.

    Warren menolak berkomentar terkait kiriman pasokan senjata dalam operasi tersebut. Pentagon juga menolak berkomentar terkait adanya operasi spesifik di al Shahadi. Namun ia mengatakan bahwa Presiden Barack Obama mendukung pasukan Suriah di darat sebagai kunci strategi melawan ISIS.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this