
Kelompok Kapal Induk Amerika Serikat USS Harry S Truman (CSG-8) telah akan segera memasuki Terusan Suez untuk memasuki daerah operasi Armada 5. Kehadiran Truman mengakhiri kekosongan kapal induk di wilayah tersebut yang telah terjadi beberapa bulan.
Laksamana Bret Batchelder., Komandan CSG-8, mengatakan mereka siap untuk melakukan misi apapun.
“Kami memiliki satu bulan yang sangat sukses di daerah operasi Armada 6 yang diakhiri dengan menyusuri Terusan Suez,” kata Batchelder sebagaimana dikutip US Navy Rabu 16 Desember 2015. “Daerah ini menawarkan banyak kesempatan untuk berkolaborasi dengan mitra dan sekutu. Upaya gabungan, sumber daya dan berbagi pengalaman membangun wilayah yang lebih stabil dan makmur.”
Pelaut kapal Truman akan menjadikan pantai Mesir sebagai kapal transit sebelum masuk ke terusan sepanjang 120-mil yang menghubungkan Mediterania dan Laut Merah. Kedatangan Truman akan menjadi kelompok tempur kapal induk pertama di wilayah tersebut sejak Kelompok Tempur Kapal Induk Theodore Roosevelt (TRCSG) meninggalkan Armada 5 pada bulan Oktober.
Armada 5 bertanggungjawab pada wilayah operasi seluas sekitar 2,5 juta mil persegi yang meliputi Timur Tengah, termasuk Teluk Arab, Laut Merah, Teluk Oman, Teluk Aden, Laut Arab dan bagian dari Samudera Hindia.
Kelompok kapal tempur Truman berangkat dari Norfolk, Virginia, pada 16 November untuk penyebaran dijadwalkan dalam mendukung operasi maritim keamanan dan upaya kerjasama di wilayah armada 5 AS dan Armada 6.