Misteri Kapal Selam Baru Rusia (III): Tak Bisa Diremehkan
Kapal selam Kelas Delta IV

Misteri Kapal Selam Baru Rusia (III): Tak Bisa Diremehkan

BS-64 Podmoskovie

Namun, Polmar memperingatkan untuk tidak meremehkan Moskow. Kapal selam ini harus mendapat perhatian khusus  karena bisa jadi akan ada kemampuan yang mengejutkan “Apakah ada sesuatu yang mengejutkan di kapal selam itu? Sangat mungkin” kata Polmar.

Polmar mengatakan ia telah beberapa kali mengunjungi semua biro teknik yang merancang kapal selam Rusia. “Orang-orang ini jauh lebih inovatif daripada kita.”

Industri galangan kapal angkatan laut Rusia masih memiliki keahlian mengesankan, tetapi telah menderita dari dana pemerintah yang tidak konsisten dan tidak memadai sejak Perang Dingin berakhir. Dari ratusan kapal bawah laut selama era Soviet, hari ini angkatan laut Rusia dapat hanya dapat memasukkan ke laut beberapa lusin kapal selam saja. Bahkan untuk membongkar ulang Moskow mereka membutuhkan waktu 16 tahun.

“Kapal adalah sistem dari sistem dan memerlukan pendanaan yang stabil selama jangka waktu yang panjang,” kata Wertheim. Dan stabilitas ekonomi Rusia belum menjamin hal itu bisa berlangsung.

Moskow meninggalkan dermaga kering pada 12 Agustus tetapi masih bisa setahun lagi untuk benar-benar siap tempur. Dan kapal selam itu akan terus menjadi objek hitam, besar dan misterius. (selesai)

Sumber: The Daily Beast