Site icon

Inggris Langsung Gempur Suriah

Tornado Angkatan Udara Inggris

tornado123

Inggris tidak menunggu lama untuk menyerangku Suriah.  Hanya 57 menit setelah parlemen memberi izin, jet-jet tempur Royal Air Force langsung menggelar sortie serangan ke sejumlah target di Suriah.

Sebagaimana dikutip  BBC, Kamis 3 Desembwr 2015, Kementerian Pertahanan Inggris mengonfirmasi serangan udara ditujukan pada posisi ISIS. Serangan dilakukan berselang 57 menit usai parlemen menyetujui tindakan tersebut.

Sebanyak 397 suara setuju Inggris harus menggempur ISIS. Sedangkan 223 lainnya menolak. Perdebatan antara anggota parlemen berlangsung selama 10 jam.

Sebanyak empat jet Tornado lepas landas dari pangkalan militer RAF Akrotiri, Siprus. Pangkalan militer itu igunakan sebagai landasan untuk menyerang ISIS di Irak setahun terakhir.

Telegraph melaporkan dua pengebom Tornado GR4 lepas landas sebelum pukul 23.30 waktu Inggris. Mereka diikuti dua jet lagi kurang dari satu jam.

Exit mobile version