S-400, Si Peri Pelindung di Suriah

S-400, Si Peri Pelindung di Suriah

s-400

Pada hari Rabu 25 November 2015, Presiden Rusia Vladimir Putin menyetujui permintaan dari Departemen Pertahanan untuk mengarahkan sistem pertahanan udara terbaru S-400 Triumph ke pangkalan udara Hmeymim di Suriah.

s-400 7

Kementerian Pertahanan Rusia mengerahkan S-400 ke pangkalan udara Hmeymim di Turki pada Kamis 26 November dengan tugas tempur. Mereka akan digunakan untuk melindungi unit angkatan udara Rusia yang terlibat dalam operasi militer di Suriah.

s-400 3

Keputusan itu dibuat sehari setelah bomber Su-24 Rusia ditembak jatuh oleh jet Turki di perbatasan Suriah-Turki. Setelah kejadian itu, Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan semua serangan udara Rusia akan dilakukan di bawah perlindungan ketat.

s-400 6

 

Dalam waktu 24 jam, sebuah pesawat angkut dari Angkatan Udara Rusia membawa S-400 dari luar Moskow ke pangkalan udara Hmeymim, luar Latakia.