Paling Cepat China Terima S-400 Setahun Lagi
Sistem rudal anti udara S-400

Paling Cepat China Terima S-400 Setahun Lagi

244-800x600China direncanakan akan menerima sistem pertahanan rudal S-400 Triumph dari Rusia sekitar satu hingga 1,5 tahun lagi.

“Pengiriman direncanakan tidak lebih dari setahun atau satu setengah tahun,” kata sumber di teknik kerjasama militer Rusia kepada Kantor Berita TASS Kamis 12 November 2015.

Penandatanganan kontrak untuk penyediaan S-400 ke Beijing secara resmi diumumkan pada musim semi 2015. “Saya tidak akan mengungkapkan rincian kontrak, tapi China memang menjadi pembeli pertama dari sistem pertahanan udara terbaru Rusia,” kata Direktur Jenderal lembaga eksportir senjata Rusia Rosoboronexport, Anatoly Isaykin bulan April lalu. Selain China,India juga berencana untuk membeli 12 S-400 sistem rudal pertahanan udara.

S-400 Triumph sistem pertahanan udara anti-pesawat buatan Rusia yang dirancang untuk menghancurkan semua target udara pada jarak hingga 400 kilometer (248,5 mil).

S-400 Triumph (penyebutan NATO: SA-21 Growler) dikembangkan sebagai upgrade dari S-300. Sistem ini mulai beroperasi pada April 2007 dan S-400 pertama masuk layanan Rusia pada bulan Agustus 2007. Rusia menyiapkan empat S-400 untuk menjaga wilayah udara nasional di wilayah Moskow, Kaliningrad, dan Distrik Militer Timur.