Tolkachev, Pembunuh Jet Tempur Rusia
MiG-29SMT

Tolkachev, Pembunuh Jet Tempur Rusia

mig-25

Sebelumnya ditulis tentang kenapa jet tempur Rusia kemungkinan masih akan sulit melawan pesawat Amerika. Termasuk ketika terjadi pertemuan di langit Suriah. Dan  Adolf Tolkachev yang merupakan warga Uni Soviet menjadi biang dari persoalan. Siapa dia sebenarnya?

Salah satu operasi intelijen AS yang paling signifikan dalam sejarah modern terjadi di jantung Soviet, Moskow, selama periode sangat berbahaya dari Perang Dingin.

Dari tahun 1979 hingga 1985 adalah waktu dimana situasi sangat panas dan menegangkan. Pada periode AS dipimpin Ronald Reagan yang sangat reaktif dengan menyebut Soviet sebagai “kekaisaran jahat”, dan sejumlah kejadian penting seperti kematian tiga Sekretaris Umum Soviet, penembakan dari KAL 007, dan invasi Soviet ke Afghanistan.

Pada saat itu Amerika sebenarnya secara teknologi tertinggal dengan Soviet. Tetapi semua berubah ketika CIA akhirnya mampu menerima informasi bernilai tinggi dari sumber yang mereka tanam di laboratorium militer penting milik Soviet.

Sosok itu adalah Adolf Tolkachev. Seorang insinyur yang bertahun-tahun mengawasi laboratorium pengembangan radar di sebuah lembaga pertahanan milik pemerintah Soviet yang kemudian mengirimka informasi AS dan skema terkait tentang generasi berikutnya dari sistem radar Soviet.

Tolkachev telah mengubah pemahaman AS tentang kemampuan radar Soviet. Sebelum ada informasi yang dijual Tolkachev ke CIA, AS tidak tahu bahwa jet tempur Soviet memiliki radar yang mampu melihat dan menembak taget yang ada di bawah pesawat.

Ini adalah informasi yang sangat penting. Berkat Tolkachev, AS bisa mengembangkan pesawat tempur, dan rudal jelajah berkemampuan nuklir, dan memperbaiki sejumlah kelemahan guna menghindari deteksi Soviet serta untuk mengeksploitasi celah dalam sistem radar Soviet.

Soviet tidak tahu bahwa AS akhirnya begitu menyadari keadaan teknologi mereka. Jika perang akhirnya pecah antara AS dan Uni Soviet saat itu, informasi Tolkachev akan menjadi faktor penentu kemenangan AS di udara dan dalam membimbing rudal jelajah untuk menghindari sistem deteksi Soviet.

Tolkachev telah membantu dalam menciptakan keseimbangan militer AS-Soviet dengan mendukung Washington. Dan dia menjadi bagian penting dari alasan mengapa, sejak akhir Perang Dingin, pesawat yang dibangun era Soviet tidak pernah menembak jatuh satupun pesawat tempur AS dalam pertempuran.

Next: Teknologi Pendukung